Kurikulum S2 Informatika

Artificial Intelligence Lanjut
Mata kuliah ini fokus pada optimisasi, peningkatan kinerja dan peningkatan kualitas dari proses dan aktivitas berbasis Artificial Intelligence (AI). Penggunaan AI pada seluruh aspek kehidupan menjadi bagian dari studi kasus, antara lain pada autonomous self-driving car, autonomous robotics dan pada pengembangan piranti lunak berbasis agent. Pengembangan perspektif yang lebih luas mengenai model evolusi yang melibatkan sistem dinamis dan berbasis komputasi biologi juga akan akan dibahas sebagai bagian untuk masuk pada penelitian Bioinformatika dan evolusi kehidupan. Pengembangan media dan alat yang melakukan utilisasi intelegensi manusia dihadirkan untuk menanggapi kebutuhan dimasa datang. Pada perkuliahan ini pengembangan AI dengan disiplin ilmu lain juga turut dilakukan guna mendapatkan kinerja AI yang lebih baik.  

1. Obyek Pembelajaran:
Mengerti dan memahami pemodelan AI dengan basis matematis dan pemodelan.Memahami metode evolusi AI dan implementasinya pada kehidupan masa kini dan masa datang.Memahami penggunaan AI untuk sistem dinamis dan autonomous.Mampu memberikan pandangan dan analisa terhadap kasus dan kebutuhan yang membutuhkan bantuan teknologi AI.Memberikan pandangan baru pada pengaplikasian AI untuk kebutuhan Bioinformatika.

2. Sarana:      Python, MatLab, Google Colab 

3. Referensi:
- Artificial Intelligence: A Modern Approach, 4th US ed. by Stuart Russell and Peter Norvig., 2020.
- Atlas of AI: Power, Politics, and the Planetary Costs of Artificial Intelligence, Kate Crawford, Yale, 2021.
- Artificial Intelligence: A Guide for Thinking Humans, Melanie Mitchell, Farrar, Straus and Giroux, 2019.
- Artificial Intelligence in Bioinformatics: Mario Cannataro, Pietro Guzzi, Giuseppe Agapito, Chiara Zucco, Marianna Milano, Elsevier, 2022.

4. Isi Perkuliahan:  
Pertemuan 1 Introduction to AI: Classic to Modern Era
Pertemuan 2 Machine Learning: Supervised & Unsupervised
Pertemuan 3 Advanced Machine Learning: Neural Network & Deep Learning
Pertemuan 4 Advanced Machine Learning: Neural Network & Deep Learning
Pertemuan 5 Computer Vision& Image Processing with Deep Learning
Pertemuan 6 Computer Vision& Image Processing with Deep Learning
Pertemuan 7 Computer Vision& Image Processing with Deep Learning
Pertemuan 8 Mid Term Examination
Pertemuan 9 Natural Language Processing with Deep Learning
Pertemuan 10 Natural Language Processing with Deep Learning
Pertemuan 11 Generative AI
Pertemuan 12 Generative AI
Pertemuan 13 Generative AI
Pertemuan 14 AI Ethics, Law & Policy
Pertemuan 15 The Future of AI System
Pertemuan 16 Final Examination